
Kendari, Infosultra.id–Varian All New Avanza dan Veloz, siap mengaspal di Kendari. Lewat dealer resmi PT Toyota Kalla Kendari, Brand otomotif unggulan kelas Multi Purpose Vehicle (MPV) ini, dilaunching di pusat perbelanjaan terbesar di Kendari, Minggu (20/1/2019).
General Manager PT Hadji Kalla Toyota Kendari, Budiamin, membenarkan bahwa New Avanza dan Veloz kali ini siap mutlak mengulang kesuksesan Avanza sebagai leading market otomotif favorit sejuta umat.
“Tentu kita sudah siap menjadikan New Avanza dan Veloz menjadi leading market di segmennya. Untuk hari ini saja, kita optimis menargetkan pemesanan 35 unit. Hingga 30 Januari, kami juga target 100 unit sudah terjual,” jelas Budiamin.
Melihat wajah barunya, tidak heran jika New Avanza dan Veloz menyandang predikat mobil sejuta umat. Bagaimana tidak, dengan desain dan spesifikasi yang lebih unggul, New Avanza berani membanderol harga pasar yang tidak berselisih jauh dari sebelumnya.
“Harga yang dibanderol hanya selisih 3 juta dari produk sebelumnya. Yakni mulai dari harga Rp 213.700.000 hingga Rp 266.400.000, dengan banyak spesifikasi keunggulan barunya,” jelas Budiamin.
Perubahan mencolok dari sisi performa dan spesifikasi New Avanza dan Veloz salah satunya yakni keberadaan lampu LED terbaru. Desain eksterior juga tidak ketinggalan dengan tambahan efek tajam nan ramping yang dihasilkan dari headlamp garnish.
Kenyamanan dalam desain New Avanza dan Veloz semakin lengkap dengan fitur dan suasana yang lebih senyap di dalam kabin dibandingkan pendahulunya.
Kenyamanan dan efek senyap bagi penumpang di dalam kabin mobil dihasilkan dari improvement pada insulator yang terletak di sasis bagian belakang floor, serta dash panel depan.
Seluruh varian New Avanza dan Veloz juga dibekali tombol pengatur audio di lingkar kemudi, head unit layar sentuh, speaker di enam titik, digital A/C control, power slot dan USB port.
Sementara untuk fitur keamanan, keduanya didesain dengan dual SRS (sistem pengamanan) Airbag , sabuk pengaman dengan pretensioner yang berfungsi menekan tubuh lebih maksimal saat terjadi benturan keras, anti-lock braking system (ABS) agar tidak terjadi penguncian roda ketika terjadi pengereman mendadak/keras, ISOFIX sebagai standar keselamatan penumpang, 3-Point Seatbelt, serta peringatan penggunaan sabuk pengaman bagi penumpang.
Untuk mengetahui lebih banyak keunggulan terbaru dari sisi performa dan spesifikasi tambahan lainnya, customer dapat mengunjungi main dealer New Avanza dan Veloz di kawasan Ahmad Yani, Kota Kendari.
Sementara untuk memperoleh kupon undian digital untuk pembelian pertama, customer dapat mengunjungi www.pengenavanzaveloz.com.
Penulis : Yaya
Sumber dan dokumentasi: Toyota Kalla Kendari
Discussion about this post