
Kendari, Infosultra.id-Momen peringatan kemerdekaan Republik Indonesia ke-73 kembali digelar oleh Dewan Pimpinan Pusat Pembela Kesatuan Tanah Air Indonesia Bersatu (DPP Pekat IB).
Kali ini, secara khusus DPP Pekat IB akan memeriahkan momen itu dengan penyelenggaraan Fashion Street kemerdekaan, serta lomba panjat pinang yang akan diselenggarakan 19 Agustus mendatang, dan dipusatkan di dua tempat, yakni di Kelurahan Talia, Kecamatan Abeli, Kota Kendari, serta di Teluk Kendari , Ibukota Provinsi Sultra.
“Kegiatan ini sebagai refleksi generasi muda memperingati hari kemerdekaan Indonesia. Kita ingin memberikan nuansa hiburan rakyat dalam bingkai persatuan dan semangat kebangsaan, ” kata Novar Nasrun Latjinta, Ketua Pemuda dan Olahraga DPP Pekat IB saat ditemui awak media, Selasa (13/8/2018).
Lomba panjat pinang di area Teluk Kendari ini, menurut Novar pertama kali dilaksanakan di Kendari, dan akan melibatkan peserta dari kalangan remaja hingga dewasa. Sementara, untuk lomba fashion street kemerdekaan, lanjut Novar, nantinya akan melibatkan peserta dari anak-anak Sekolah Dasar (SD) se-Kecamatan Abeli.
“Nuansa kemerdekaan dan perjuangan yang diperlihatkan disini, Kita juga apresiasi repson positif dari Pemerintah Kelurahan Talia bersama perangkat Rukun Warga (RW) dan Rukun Tetangga (RT). Semoga pelaksanaannya berjalan lancar,” tutup Novar. (L2)
Discussion about this post